Tuesday, November 28, 2017

Tips Bagi wanita muslimah memilih jilbab hijab syar'i 2017


Wanita muslimah sudah di wajibkan menutup aurat salah satunya memakai hijab, namun hijab seperti apa yang pantas dipakai wanita muslimah? tentunya jilbab syar’i yang menutup aurat dengan sempurna.
Bagi seorang muslimah yang sudah baligh, wajib hukumnya untuk menutup auratnya saat bepergian dan bertemu laki-laki yang bukan mahrom. Khimar syari terbaru yang dapat berupa gamis merupakan busana yang sesuai dengan ajaran Islam. Berikut ini adalah beberapa tips dalam memilih khimar syar’i yang dapat dikombinasikan dengan inner hijab anti pusing:
  1. Memilih khimar / jilbab dengan bahan yang tidak transparan atau tembus pandang
Tujuan berhijab adalah menutup dan melindungi aurat bagi para muslimah. Oleh karenanya, jangan sampai ada bayangan rambut atau bagian dada yang terlihat dari luar. Apabila khimar syari memiliki bahan yang agak tipis, gunakan ciput rajut anti pusing atau inner model lainnya sehingga bayanagn rambut tidak terlihat dan berhijab menjadi semakin mendekati sempurna.
  1. Menggunakan busana muslim atau gamis yang sesuai dengan jilbab
Saat memutuskan untuk berhijab, bukan hanya tentang menutup aurat saja namun juga terus belajar dan berusaha untuk memperbaiki akhlak dan menjadi pribadi yang lebih baik. Saat berhijab, tentu saja sebaiknya pakaian yang dikenakan tidak boleh sembarangan dan sesuai dengan aturan Islam yang berlaku. Untuk itu, pilihlah busana muslim atau gamis yang tidak ketat dan memperlihatkan lekuk wajah dan tidak transparan. Bahkan hijabers juga dapat memadukan dengan penggunaan ciput rajut kerut atau inner model lainnya untuk memaksimalkan gaya dan penampilan agar lebih stylish meskipun tertutup.
  1. Hindari penggunaan jilbab dengan gaya sanggul yang terkesan seperti punuk unta
Dalam ajaran Islam, menggunakan hijab atau jilbab juga tidak dapat sembarangan. Kini banyak style hijab yang menggunakan inner dengan sanggul yang ada di belakang yang banyak tersedia di gerai inner hijab grosir. Padahal dalam Islam, berhijab dengan gaya sanggul yang menyerupai punuk unta adalah larangan keras dan tidak boleh dilakukan. Untuk itu, pilihlah inner yang tidak memiliki tonjolan layaknya sanggul atau punuk unta di belakang agar membuat langkah syari lebih maksimal dan berpahala.
  1. Memilih khimar yang nyaman digunakan bagi kepala
Kenyamanan merupakan hal utama yang harus diperhatikan pada saat berhijab. Dalam pemilihan khimar khususnya, memastikan bahwa khimar tersebut nyaman bagi kepala maupun rambut saat dikenakan. Hijabers juga dapat mengkombinasikan pemakaian khimar dengan beragam inner yang memiliki desain dan model sangat variatif seperti inner hijab untuk wajah bulat atau jenis yang lainnya. Penambahan penggunaan inner hijab juga dapat memaksimalkan tampilan syari karena membuat rambut, tengkuk hingga dada dapat tertutup secara maksimal. Berbagai jenis dan model inner hijab saat ini dapat diperoleh dengan mudah di gerai grosir ciput anti pusing atau model inner yang lainnya.
  1. Memilih khimar yang menutupi dada
Sesuai yang tertera dalam Kitab Suci Al-Quran, khimar yang baik adalah yang menutupi bagian dada seorang muslimah. Oleh karena itu, saat hendak membeli kerudung khimar, sebaiknya pilih yang memiliki bahan lebar sehingga dapat menutup bagian dada dengan sempurna.


Featured Post

Sistem Informasi Kuis dan Materi (e-learning) 2019